Berasa harimu sangat pahit? Pahit karena keadaan. Pahit karena banyak masalah pekerjaan. Atau pahit karena kurang yang manis-manis. Maka, minumlah minuman yang ada manis-manisnya gitu! (bukan iklan minuman Le Ngelak) Huehehehek… Yuk cobain Es Kuwut Mbah Nur yang berada di selatan Alun-alun Banjarnegara! Perbaduan rasa manis dan kecut es kuwut membuat harimu nggak mawut.
Banjarnegara memang terkenal dengan es dawet ayunya. Tapi di Banjarnegara juga banyak sekali berbagai jenis minuman es yang dijual oleh pedagang kaki lima sampai restoran hotel bintang tiga. Ada es campur, es rumput laut, es cokelat, es putri salju, es lilin dan ess pokoke okeh jenise. Tapi, yang paling banyak saya jumpai di Banjarnegara adalah es teh. Kalau nggak percaya yaaa, survei saja sendiri. Huehehehek…
Di Banjarnegara juga ada es kuwut. Minuman dingin khas Pulau Dewata. Nama es kuwut sendiri diambil dari bahasa Bali, yang artinya es kelapa. Menurut saya es ini masih masuk dalam keluarga es campur. Kenapa? Karena dalam segelas es kuwut terdapat serutan melon, selasih, perasan jeruk nipis dan yang harus ada adalah serutan kelapa muda. Masuk akal kan? Hehee…
Kalau kalian ke Alun-alun Banjarnegara pasti akan menjumpai Es Kuwut Mbah Nur di deretan pedagang jajanan dan minuman. Deretan pedagang ini berada di sebelah barat alun-alun, tepatnya di Jalan Ahmad Dahlan. Mbah Nur adalah wong asli Banjarnegara yang menjual es kuwut khas Bali. Biasanya yang stand by menjual es kuwut bukan beliau sendiri, lebih sering ankanya. Tapi jika kalian beruntung, kalian akan di layani oleh Mbah Nur. Es Kuwut Mbah Nur buka setiap hari dan selalu di tempat yang sama. Buka mulai jam 9 dan tutupnya tak tentu.
Es Kuwut Mbah Nur itu begitu segar. Mungkin karena perpaduan manis dan kecut yang pas dari es ini. Kita juga bisa request rasa kecutnya. Jika dirasa kurang kecut, kita juga bisa minta tambahan perasan jeruk nipis lagi. Penyajiannya di gelas tinggi tanpa tangkai. Ditambah sedotan untuk nyeruput dan sendok kecil untuk menyendok serutan kelapa muda dan melon. Harga segelas es kuwut Mbah Nur Rp. 6.000,-. Kita juga bisa membeli untuk dibungkus dibawa pulang atau jalan-jalan. Sehari jika ramai pembeli, Es Kuwut Mbah Nur bisa menghabiskan sampai 50 buah kelapa muda.
Walaupun es kuwut berasal dari Bali, tapi Es Kuwut Mbah Nur adalah es kuwut Made in Banjarnegara. Karena yang mengolah dan meracik es ini adalah wong asli Banjarnegara. Kelapa mudanya pun dari tanah Banjarnegara.